WISATA BATAM TERBARU, Oleh-Olehnya TOK NGAH

WISATA BATAM TERBARU, Oleh-Olehnya TOK NGAH


Jika kamu sedang merencanakan berlibur bersama keluarga atau bersama teman-teman, tak ada salahnya jika Batam menjadi tujuan wisatamu. Batam menyimpan banyak pesona tempat wisata yang tak kalah dengan tempat wisata indah lainnya di Indonesia.

Berada dekat dengan Singapura dan Malaysia, Batam menjadi bagian dari Kepulauan Riau yang tak hanya terkenal dengan wisata belanjanya yang menarik tetapi juga memanjakan wisatawan dengan keindahan tempat wisata di Batam itu sendiri.

Tempat wisata di Batam bisa kamu nikmati bersama keluarga maupun bersama teman-teman dengan berbagai pilihan tempat wisata mulai dari wisata sejarah, wisata alam, wisata pantai hingga wisata kuliner.


 Sumber : Jakpos #TOKNGAH #OleholehBatam
1. Welcome to Batam

Salah satu icon dari Batam yang akan kamu lihat setelah sampai di tempat ini adalah tulisan ‘Welcome to Batam’. Tulisan tersebut dapat kamu lihat di sebuah bukit bernama Bukit Clara yang menghadap ke Terminal Feri Internasional Batam Centre.

Tulisan ini salah satu tempat wisata di Batam karena menjadi simbol tempat tersebut. Kamu bisa selfie dengan latar belakang yang bertuliskan ‘Welcome to Batam’ bersama keluarga dan teman-temanmu.

2. Mega Wisata Ocarina Park

Berlokasi di Sadai, Bengkong, Kota Batam, Kepulauan Riau ini menjadi salah satu tempat wisata di Batam yang wajib kamu kunjungi saat berada di kota indah ini. Kamu bisa menikmati berbagai acara musik yang sering diadakan di tempat ini.

Mega Wisata Ocarina Park juga menyuguhkan pemandangan pantai yang menakjubkan. Selain itu, tempat wisata di Batam ini pula kamu bisa menikmati berbagai wahana pemainan. Seperti Kiddy Land, Movie Theater, Flying Fox dan Giant Wheel.

3. Jembatan Barelang

Tempat wisata di Batam yang juga memberikan pemandangan nan indah adalah jembatan Barelang. Jembatan ini berlokasi sekitar 20 km dari pusat kota Batam. Keindahan Jembatan Balerang yang mirip dengan Golden Gate Bridge di San Fransisco ini cocok bagi kamu yang ingin berfoto dengan tema romantis.

Kamu bisa mengunjungi tempat wisata di Batam ini pada pagi atau sore hari sehingga kamu bisa menangkap momen matahari terbit dan matahari terbenam dengan jelas dari tempat tersebut.

Komentar